YES PORTAL Prayer : Jumat, pkl.19.00 Jl. Merdeka No.51, Tangerang
YES PORTAL : Sabtu, pkl.18.00 Jl. Merdeka No.51, Tangerang

Kamis, 04 Juni 2009

“Asia for Jesus” Picu Kebangkitan Penginjilan Sedunia

Api Roh Kudus kembali melanda Asia dan kali ini mengguncang Indonesia. Selama tiga hari mulai (14 – 16 Mei, 2009) api Roh Kudus mengguncang Surabaya melalui Konferensi Asia for Jesus dan KKR Army of God.”

“Asia for Jesus” yang lahir dari sebuah doa sebelumnya juga dianggap telah menebarkan api Kebangkitan dan Penginjilan di berbagai negara seperti: Taiwan, Hongkong, Malaysia, Brunei dan kali ini Indonesia.

Kali ini Indonesia didaulat menjadi tuan rumah perhelatan besar rohani se-Asia yang dihadiri para delegasi dari Asia seperti; Hongkong, Taiwan, Malaysia, Singapura, Brunai Darussalam, China, dan berbagai kota di seluruh Indonesia.

Acara yang dikoordinir oleh Gereja Mawar Sharon dalam konferensi “Asia for Jesus” bertujuan untuk melengkapi para peserta yang hadir dengan hal-hal rohani yang membangkitkan semangat perubahan spiritual, dirangkai kemudian dengan KKR “Army of God” yang terbuka untuk umum dan gratis, bertempat di Bandara Juanda lama.

Asia for Jesus” juga merupakan suatu momentum besar untuk dapat memperlengkapi para peserta yang hadir untuk lebih mendalam mengenai firman Tuhan dan bagaimana praktiknya dalam kehidupan nyata. Para pembicara internasional dan bintang tamu secara khusus juga telah dipilih untuk dapat memberikan impartasi pengurapan Roh Kudus guna menyalakan api Kebangkitan dan Kegerakan Penginjilan di seluruh Asia.

Acara tersebut bukanlah acara biasa, akan tetapi merupakan suatu peristiwa yang menjadi salah satu penanda sejarah bangkitnya ke-Kristenan di Asia, dengan menargetkan untuk dapat menjangkau 4.000 orang pemimpin di seluruh Asia, yang mana acara tersebut juga disiarkan secara langsung di beberapa negara Asia antara lain: Hongkong, Taiwan, Singapura.

Agenda acara “Asia for Jesus” yang digelar selama 3 hari (14-16 Mei) tersebut dibagi menjadi dua sesi yakni, sesi konferensi pada pagi hingga siang hari bertempat di gereja Mawar Sharon, Surabaya dengan menghadirkan para pembicara antara lain: Rev. Jaeson Ma, Rev. Nathanael Chow, Rev. Ewen Chow, Dr. Allen, Rev. Jonathan Chow, Rev. Ian Liao, Rev. Jim Fu, dan pembicara dari gereja Mawar Sharon seperti: Rev. Philip Mantofa, Rev. Surya Onggo, Rev. Sumiati Supit, Rev. Samuel Handoko, Rev. Yosep Moro, dan lainnya.

Pada malam harinya acara dilanjutkan dengan KKR bertajuk “Army of God” bertempat di Lapangan Udara Juanda lama yang dipadati oleh tidak kurang dari 15.000 orang, yang mana acara ini merupakan peristiwa pertama yang diadakan di tempat bersejarah tersebut.

Tercatat sekitar 3.000 orang yang meresponi Altar Call dan 500 orang diantaranya membuat komitmen untuk percaya pada Yesus dan memberi diri untuk dibaptis saat itu juga pada acara KKR hari pertama malam itu.

Dalam KKR “Army of God” juga turut dimeriahkan oleh penampilan Vanness Wu, salah seorang personil F4 dari Taiwan yang banyak digandrungi kaum muda, yang dalam kesempatan KKR itu juga berduet dengan Taiwan idol SiEn Vanessa menyanyikan lagu berjudul “Lord I give you my heart”.

Tak kalah seru, juga disuguhkan sebuah atraksi dance yang energik yang dibawakan oleh group dance juara dunia “TBC Breakdance“ yang dilanjutkan dengan penampilan band lokal Gereja Mawar Saron, “Lifetree Band” membawakan lagu “One Way“ dan “How Great is Our God” dan tembang hits mereka “Akulah Bintang”.

www.hidayatullah.com

1 komentar:

David mengatakan...

Free Download Theme Song / Lagu KKR Army of God & Asia For Jesus - Surabaya

Download Gratis Lagu Army of God, yang merupakan theme song dari KKR
Army of God yang di laksanakan di Bandara Juanda Lama - Surabaya pada Tanggal
14 - 16 May 2009. Kiranya lagu ini dapat memberkati siapa saja yang
mendengarkannya. God Bless You.
Download Gratis di http://www.ziddu.com/download/5519943/ArmyofGod.zip.html